Minggu, 06 Januari 2013

Bahagia itu sederhana


Apasih bahagia itu menurut kalian?banyak orang berpendapat bahwa bahagia itu keadaan ketika kita berhasil mencapai sesuatu, ketika kita mendapat yang kita inginkan, ketika kita bisa tertawa. Keadaan keadaan tersebut adalah beberapa contoh  dari arti bahagia tersebut,  bahagia itu sebenernya  sangat sederhana karena dimana kita selalu bersyukur disitulah kita mendapatkan rasa bahagia. Memang  banyak terlihat keadaan keadaan yang membuat seseorang bertanya kepada Tuhan, “mana keadilan yang Kau berikan??”, mengapa  aku terlahir cacat? aku terlahir miskin? aku terlahir di keluarga yang tidak harmonis? aku terlahir jelek? banyak ungkapan pertanyaan yang ditanyakan pada Tuhan tentang dimana keadilannya, mereka merasa tidak bahagia, mereka menginginkan keadaan yang lebih baik dari mereka dapatkan, terkadang saya pun sering berpendapat seperti itu, mencari dimana keadilan yang diberika Tuhan.Tuhan itu maha adil, Tuhan tidak meninggalkan seseorang dalam keadaan begitu saja, Tuhan tidak pernah tidur, Tuhan telah memberikan keadilan kepada masing masing orang dengan sama, banyak orang mengeluh, banyak kekecewaan tapi semua itu tidak akan berujung jika kita tidak menyikapi dengan positif.Balik lagi ke topik kita bahwa bahagia itu sederhana, ketika orang cacat mensyukuri keadaannya orang tersebut akan merasakan bahagia yang sesungguhnya, tidak perlu mencari jauh jauh, tidak perlu meminta sana sini, Tuhan selalu memberikan kebahagiaan pada kita, jangan takut akan keadaan apapun, karena keadaan akan membuat kita merasakan kebahagiaan, syukurin apa yang telah didapat dan nikmatin keadaan tersebut maka jaminan bahwa kebahagiaan itu bakal didapat.Semua orang pasti bahagia karena bahagia itu sederhana. Tidak perlu mencari kebahagiaan itu dimana tetapi  dapatkanlah kebahagiaan dari dirimu sendiri, karena hidup ini di berikan Tuhan untuk kita bahagia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar